Pemkab Kuantan Singingi Gelar Operasi Pasar Murah

224
Pasar murah (foto:istimewa)

KUANTAN SINGINGI, SERUJI.CO.ID – Pemerintahan Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau menggelar operasi pasar dan gerakan stabilisasi harga sembilan bahan pokok atau Sembako murah diwilayah setempat sebagai bentuk rasa kepedulian kepada masyarakat pada bulan Ramadhan.

“Acara berjalan lancar, banyak warga memanfaatkan kesempata itu,” kata Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah (UKM), Perindustrian dan Perdagangan Kuantan Singingi (Kuansing) Tarmis di Teluk Kuantan, Rabu (30/5).

Ia mengatakan, acara yang dilaksanakan di lapangan limuno Kota Teluk Kuantan berjalan lancar, beragam kebutuhan pokok dijual dengan harga yang relatif lebih murah dari harga biasanya, sehingga masyarakat ekonomi rendah dapat membeli paket murah yang disediakan.

Loading...

Masyarakat sangat antusias memanfaatkan kesempatan itu, dan operasi pasar bekerjasama dengan Perum Bulog, dan tiga supplier lainnya, antara lain Indrako, Indomaret, Farel Farm, semua menyediakan Sembako murah.

“Kegiatan ini diharapkan bisa membantu pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat Kuansing,” sebutnya.

Kegiatan ini ditinjau langsung oleh Bupati Kuansing Mursini, didampingi Sekda Dr Dianto Mampanini, Asisten II Dr Indra Suandy, Kabag Ekonomi Mujasdi.

Menurutnya, rincikan harga barang masing – masingnya sangat terjangkau misalnya beras Thailand hanya dijual Rp94.500 per 10 kilogram, telur hanya dijual Rp38 ribu satu papan, daging kerbau dari India tapi pemotongannya di Bogor, dari harga normal Rp120 ribu dijual menjadi Rp80 ribu.

“Ada juga paket komplit terdiri dari beras Thailand 10 kg, tepung terigu 1 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng kita 1 kg hanya dengan harga Rp126 ribu,” ujarnya.

Sedangkan paket Rp118 ribu juga ada tanpa minyak goreng, yang disediakan oleh Pemkab Kuansing, pihak Indrako memasok beberapa produk dalam bentuk paket diantaranya, Blue band, Minyak Goreng Fortun, Sirup Abc, Tepung Terigu 1 kg, Gula Pasir 1 kg dijual dengan harga Rp50 ribu per paket. (Ant/Su02)

Langganan berita lewat Telegram
loading...
Loading...
loading...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

BERITA PILIHAN
[vc_row tdc_css="eyJwaG9uZSI6eyJkaXNwbGF5Ijoibm9uZSJ9LCJwaG9uZV9tYXhfd2lkdGgiOjc2NywiYWxsIjp7ImRpc3BsYXkiOiIifX0="][vc_column width="2/3"]

TERBARU

[/vc_column][vc_column width="1/3"][/vc_column][/vc_row]